SAAT berlibur ke luar negeri, tentunya Anda tidak hanya membawa koper saja. Ada tas kecil yang selalu setia menemani Anda saat mengeksplor tempat-tempat wisata.
Sebaiknya, tas kecil itu diisi oleh benda-benda yang memang Anda butuhkan saat berlibur, selain dompet dan ponsel tentunya.
(Baca Juga: Gokil! Museum di Thailand Berisi Kulit Buaya Raksasa)
Dilansir dari Purewow, Jumat (11/8/2017), inillah beberapa benda yang tidak boleh lupa Anda masukkan ke tas kecil;
1. Penutup mata
Berpergian ke luar negeri membutuhkan waktu penerbangan yang tidak sebentar. Perlu diingat, tidak semua maskapai penerbangan menyediakan penutup mata. Nah, agar Anda bisa tetap tertidur selama perjalanan yang panjang, Anda bisa memasukkan penutup mata ke dalam tas yang Anda bawa ke kabin. Jadi, kapan saja Annda butuhkan, Anda tinggal mengambil penutup mata itu dengan mudah.
(foto: Purewow)
2. Lapisan tambahan
Anda tidak bisa menentukan suhu di pesawat. Bisa jadi Anda tetap kedinginan walaupun sudah memakai selimut. Selain memakai jaket, Anda bisa menaruh lapisan tambahan seperti selendang atau scarf yang bisa membantu Anda menjadi lebih hangat. Pilihlah lapisan yang tidak terlalu tebal agar bisa dimasukkan ke tas.
(Baca Juga: Kisah Pilot Wanita Termuda Asal India Berhasil Jadi Kapten Pesawat Terbesar di Dunia)
3. Tisu antibakteri
Saat sedang naik bus atau kereta untuk berkeliling, tentunya tangan Anda akan memengang barang-barang yang tidak selalu bersih dari kuman. Tisu antibakteri ini berguna untuk membuat Anda terhindar dari penyakit dan bisa membantu Anda ketika ingin makan cemilan. Sebab, Anda tidak selalu menemukan tempat cuci tangan atau kamar kecil untuk membersihkan tangan sebelum makan.