Share

Mau Gowes di Solo? Ini 3 Rute Bersepeda yang Asyik

Senin 28 September 2020 08:12 WIB
https: img.okezone.com content 2020 09 28 406 2284693 mau-gowes-di-solo-ini-3-rute-bersepeda-yang-asyik-DsQwal30T0.jpg Ilustrasi. (Foto: EyeEm)

SOLO menjadi kota yang ramah bagi pesepeda. Ada rute bersepeda yang bisa traveler coba saat liburan ke Solo.

Pemerintah Kota Solo bahkan menyediakan tiga rute sepeda wisata, yang digagas Kota Kita terangkum dalam "Solo on Wheels". Rute bersepeda yang ada dari mulai 5 kilometer hingga lebih dari 10 kilometer.

"Peta Wisata ini adalah inisiatif Kota Kita dan didukung oleh Dinas Pariwisata Kota Solo untuk mempromosikan wisata bersepeda di Kota Solo," bunyi keterangan dari Dinas Pariwisata Solo, dilansir Okezone dari Solopos.

Berikut tiga rute bersepeda di Solo, diperoleh dari situs resmi Dinas Pariwisata Solo.

1. Rute Sejarah sepanjang 5,3 kilometer

 Vasternbug

(Foto: Instagram @ridho_hafiedz)

Pesepeda akan disuguhkan bangunan-bangunan bersejarah pada rute ini. Dimulai di Keraton Solo kemudian melewati Benteng Vastenburg, lalu ke Pasar Gede, Bungker tua di Balai Kota Solo dan berakhir di Pura Mangkunegaran.

Follow Berita Okezone di Google News

2. Rute Taman sepanjang 10 kilometer

Dengan melalui rute ini, pesepeda akan melewati berbagai taman yang ada di Kota Bengawan. Dimulai di Taman Banjarsari kemudian menujui Stadion Manahan dan Lapangan Kottabarat. Lalu, mengarah ke timur menuju Taman Sriwedari dan berakhir di Loji Gandrung.

3. Rute Kriya sepanjang 10,7 kilometer

Menjelajahi berbagai kampung yang ada di Kota Solo membuat pesepeda disuguhkan pemandangan berbeda.

Genjotan awal pesepeda diawali di Kampung Blangkon, kemudian mengarah ke Kampung Batik Laweyan. Lalu, menuju Kampung Batik Kauman dan berakhir di Museum Batik Danar Hadi di Jl Slamet Riyadi Solo.

1
2
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis Okezone.com tidak terlibat dalam materi konten ini.

Bagikan Artikel Ini

Cari Berita Lain Di Sini