4. Pasar Wage, Purwokerto
Dengan lahan seluas 1 hektar, Pasar Wage yang terletak di Jl. Vihara, Purwokerto Timur, merupakan pasar tradisional terbesar di Banyumas dan menjadi magnet bagi masyarakat dan wisatawan lokal.
Bangunannya memiliki dua lantai dengan ratusan kios yang menjual barang kebutuhan sehari-hari seperti sembako, wewangian, buah-buahan, perhiasan, pakaian, aksesoris, dan masih banyak lagi. Di samping pasar ini juga terdapat deretan kios yang menjual perhiasan, keramik, dan produk gerabah.
Nuansa multikulturalisme bisa dengan mudah Anda rasakan di Pasar Wage yang diapit oleh sebuah vihara. Selain itu, Anda tidak akan meninggalkan pasar ini dengan keadaan lapar karena ada banyak pilihan makanan jalanan lokal yang menggugah selera seperti getuk goreng dan mendoan untuk dinikmati.
5. Pasar Johar, Semarang
Terletak di Jl. KH Agus Salim, Kauman, Kabupaten Semarang Tengah, Kota Semarang, Pasar Johar jadi pilihan unggulan untuk membeli oleh-oleh saat berlibur di Semarang. Pasar ini menawarkan kebutuhan sehari-hari dan barang beraneka ragam lainnya, seperti buah-buahan dan sayur mayur, peralatan elektronik, tekstil, aksesoris, pernak-pernik lokal, produk fashion, dan souvenir dengan harga yang terjangkau.
Untuk memaksimalkan kunjungan Anda ke pasar Johar, Anda dapat mengunjungi pusat keramik di sekitarnya yang menjual produk keramik berkualitas tinggi yang indah seperti peralatan makan, aksesori rumah, dekorasi, dan furniture keramik.
(sal)