ROHIMAH Alli, istri pertama komedian Kiwil, mendatangi Pengadilan Agama Jakarta Selatan, Selasa (15/12/2020). Namun mirisnya, Kiwil malah asyik bulan madu di Gili Trawangan bersama istri barunya, Eva Belisima.
Di Instagram story @evabelisima_official, banyak unggahan foto mesra Kiwil dan Eva Belisima di Gili Trawangan. Kegiatan bulan madunya pun cukup terlihat menyenangkan.
Okezone pun mengulas beberapa aktivitas mereka saat bulan madu di Gili Trawangan. Makin penasaran kan dengan potretnya? Yuk simak dulu ulasannya berikut ini.
Asyik pelukan di speedboat
Â
Kiwil dan Eva Belisima pun menikmati bulan madunya dengan penuh keceriaan. Banyak aktivitas yang mereka lakukan di Gili Trawangan. Mereka naik speedboad dan duduk mesra bersebelahan. Nampaknya mereka ingin snorkeling di Gili Trawangan.
Baca Juga:Â Beningnya Pemandangan Pulau Mursala di Sibolga, Tempat Shooting Film King Kong
Seperti diketahui, Gili Trawangan memang menjadi lokasi idaman bulan madu para pasangan. Gili Trawangan berada di Lombok, NTB dan hampir setiap pasangan bermimpi bulan madu kesana.Â
Di sana biasanya wisatawan menyempatkan untuk hoping island, snorkeling hingga bersantai menikmati pemandangan biru laut yang indah.
Snorkeling
Â
Sampai ke tengah laut, Kiwil dan istri mudanya nyebur laut untuk snorkeling. Mereka menggunakan peralatan snorkeling lengkap dan nampak nyaman berduaan.
Snorkeling juga menjadi kegiatan favorit wisatawan di sana. Pemandangan bawah laut Gili Trawangan pun menghipnosis wisatawan, tak terkecuali Kiwil dan istri mudanya yang lagi bulan madu.
Â