PEMERINTAH Kabupaten Garut, Jawa Barat mendukung program pemerintah desa dalam pengembangan destinasi wisata baru bernama Piramid View di Kecamatan Karangtengah. Wisata itu menyuguhkan pemandangan alam eksotis Gunung Piramid.
"Kita akan mengembangkan destinasi wisata ini karena sektor pariwisata sangat membantu perekonomian daerah maupun desa itu sendiri," kata Wakil Bupati Garut, Helmi Budiman usai meninjau kawasan wisata Piramid View di Desa Sindanggalih, Kecamatan Karangtengah, Garut, Minggu.
Ia menuturkan Kabupaten Garut memiliki banyak potensi pariwisata yang perlu dikembangkan seperti wisata alam pegunungan, pantai, air terjun, danau, maupun wisata budaya.
Baca juga: 3 Fakta Gunung Piramid Bondowoso Tempat Pendaki Arik Multazam Tewas
Salah satunya objek wisata baru di Garut, kata dia, yaitu Piramid View yang memiliki daya tarik tersendiri, bahkan tidak kalah dengan wisata dataran tinggi Gunung Dieng di Jawa Tengah.
"Dataran tinggi Piramid View ini di atas ketinggian 1.300 mdpl tak kalah menakjubkan dengan objek wisata Dieng yang berada di Kabupaten Wonosobo," katanya.
Helmi mengapresiasi masyarakat dan aparatur pemerintah desa setempat yang telah berhasil menggali potensi daerahnya yaitu wisata pemandangan alam Gunung Piramid.
Untuk meningkatkan wisata itu, kata dia, pihaknya akan berkoordinasi dengan dinas terkait untuk memperbaiki infrastruktur jalan menuju wisata, kemudian menambah fasilitas yang nyaman, aman dan menarik di tempat wisata.