KABUPATEN Purbalingga, Jawa Tengah, memiliki banyak ajang wisata yang potensial untuk dikembangkan dalam rangka meningkatkan angka kunjungan wisatawan. Hal itu disampaikan Bupati Purbalingga, Dyah Hayuning Pratiwi.
"Purbalingga miliki banyak event (ajang) wisata potensial yang bisa terus dikembangkan," kata dia.
Kegiatan wisata dimaksud, kata dia, antara lain Festival Gunung Slamet, Golaga Jazz Festival, Batik in The Cave dan lain sebagainya.
"Event wisata tersebut akan dikembangkan menjadi event wisata tahunan yang bisa menarik minat wisatawan untuk datang berkunjung," katanya.
Dirinya juga berharap ajang wisata tersebut nantinya akan dapat masuk ke kalender Kementerian Pariwisata (Kemenpar).
Baca juga: Deretan Tempat Wisata di Lampung, Ada Pulau Cantik Mirip Maldives
"Kami berharap sektor wisata di Purbalingga akan semakin matang setelah adanya Bandara Jenderal Besar Soedirman di Wirasaba, Purbalingga. Setelah itu kami menargetkan agar event wisata di Purbalingga bisa masuk dalam salah satu Kalender Kementerian Pariwisata," terang Dyah.
Untuk mewujudkan hal tersebut, kata dia, pihaknya akan mengembangkan kegiatan wisata yang ada.
"Dengan demikian diharapkan akan menjadi pintu gerbang agar wisata Purbalingga juga ikut dipromosikan kementerian," tuturnya.
Bupati juga memastikan bahwa faktor pendukung pariwisata di Purbalingga telah siap, seperti aksesibilitas, atraksi wisata dan lain sebagainya.
"Semuanya sudah siap tinggal diperkuat dan dikembangkan serta dipromosikan secara lebih menyeluruh," katanya.