TAMAN bunga terkenal di Carlsbad, California, Amerika Serikat kembali dibuka untuk umum setelah setahun tutup akibat pandemi COVID-19. Pengunjung kini kembali bisa menikmati dan mengambil foto bunga-bunga mekar setinggi pinggang.
Taman tersebut berisi sekitar 70 juta bunga dan saat mekar jadi tontonan menarik. Bunga dengan berbagai warna; oranye, merah muda, kuning, dan ungu jadi suguhan memukau bagi wisatawan.
Baca juga: Liburan Bareng Keluarga di Bali, Yuk Nginap di Resor Bintang 5 Mulai Rp1 Jutaan
“Saya sangat senang kami buka lagi,” kata manajer umum taman bunga tersebut, Fred Clarke seperti dilansir dari Reuters, Kamis (8/4/2021).
"Tahun lalu kami sembilan bulan harus memotong panen."
Taman bunga tersebut ditutup sejak 2020 karena pembatasan terkait pandemi COVID-19. Sekarang diizinkan buka lagi dengan pengunjung yang terbatas setelah California melonggarkan penguncian karena status kasus virus corona sudah turun ke tingkat oranye.
Ladang seluas 55 mil atau 55 kilometer di utara San Diego tersebut, memamerkan lebih dari 70 juta bunga, menciptakan tontonan tahunan menarik saat mereka mekar.
Baca juga: Taman Bunga Cantik Ini Berada di Tepi Sawah, Bikin Mata Adem!
Pengunjung senang karena bisa melihat kembali taman bunga tersebut.
“Ini memang terasa seperti hal-hal yang sedikit mereda. Senang sekali bisa melihat keindahan dan keluar dan menikmati hari bersama istri saya, ” kata Artie Creighton (53), pria dari Corona, California.
“Ini adalah pertama kalinya kami keluar dalam waktu yang lama.”