SEORANG wanita di Oklahoma diusir dari taman hiburan oleh pihak keamanan. Sebabnya, ia memakai celana yang terlalu pendek.
Bailey Breedlove mengunjungi Six Flags 'Frontier City bersama putrinya ketika insiden itu terjadi. Petugas keamanan taman kemudian menegur ibu muda itu karena memakai celana terlalu pendek.
Baca Juga:Â Tempat Wisata Lebaran di Bandung Favorit Keluarga, Ini 3 Pilihannya
Breedlove mengunggah videonya ke TikTok yang menunjukkan dia berbicara dengan dua petugas keamanan dari taman. Dalam video tersebut, para petugas tampak mengenakan seragam yang mengidentifikasikan mereka sebagai petugas polisi.
Namun, menurut Newsweek yang dilansir Okezone dari Fox News, Breedlove kemudian berbicara dengan Polisi Kota Oklahoma dan diberi tahu bahwa petugas yang terlibat dalam insiden ini tidak terkait dengan polisi kota.