SEBUAH survei oleh Mercer yang disebut Mercer 2021 Cost of Living City Ranking menyatakan Mumbai adalah kota termahal untuk ekspatriat di India.
Mumbai berada di urutan ke-78, diikuti oleh New Delhi di peringkat 117, Chennai 158, Bengaluru 170 dan Kolkata 181.
Baca juga:Â Para Ekspatriat Patah Hati Terkunci di India, Simak Penuturan Mereka
Total sebanyak 209 kota telah ikut dalam survei tersebut. Dilansir dari Times of India, Jumat (8/7/2021), berikut adalah kota-kota termahal untuk ekspatriat selama 2021.
1. Tokyo, Jepang
Tokyo tentu saja masuk dalam daftar kota termahal di dunia. Meraih posisi keempat, Tokyo merupakan perpaduan antara modern dan tradisional.
Kota ini menduduki posisi ketiga pada tahun-tahun sebelumnya, namun kini merosot ke posisi keempat.
Kota yang cocok untuk liburan ini adalah tempat yang tepat untuk mengenalkan budaya lama. Tapi ya, Anda harus mengeluarkan cukup banyak uang.
2. Beirut, Libanon
Salah satu atraksi terbaik di timur tengah, di Beirut lah suasana timur bertemu barat. Kota ini berada di urutan ketiga dalam survei, dan merupakan satu-satunya kota di Asia barat yang masuk dalam daftar.
Baca juga:Â Bikin Klaster Baru COVID-19, Sepasang Ekspatriat Diciduk Polisi
Menurut Mercer, biaya hidup di Beirut telah meningkat pada tahun lalu. Ini mungkin terjadi akibat depresi ekonomi yang parah serta ekstensif sebagai akibat dari berbagai krisis.