BAGI sebagian wanita, menjadi seorang pramugari ialah profesi yang paling diharapkan. Dengan menjadi pramugari, mereka berkesempatan untuk mengunjungi berbagai daerah hingga berkeliling dunia.
Pramugari tak dipungkiri dikenal dengan sosoknya yang cantik, seperti pramugari yang satu ini yakni Khoirunnisa. Paras wajahnya mampu membuat lelaki meleleh tak berdaya. Penasaran seperti apa eloknya paras Khoirunnisa? Berikut ulasannya sebagaimana dirangkum Okezone dari akun Instagram pribadinya, @ni.sa, Senin (12/7/2021).
Berenang cantik
Pada Juli 2020 silam, Khoirunnisa melalui akun instagram pribadinya membagikan potret dirinya sedang berenang, yang membuat dirinya semakin cantik, ia mengenakan bunga di telinganya.
Dengan memberi caption; “Jd duyung”. Postingannya ini menuai beragam komentar netizen.
“Cantik banget,” sebut pengguna akun @rhotetz.
Baca juga: Pramugari Bongkar Aturan Ketat selama Bekerja, Warganet Anggap Ketinggalan Zaman
(Foto: Instagram/@ni.sa)
"Gemoyy decch🙈💕," tulis @gabriellalika.
Bahkan salah seorang netizen menilai Khoirunnisa memiliki paras yang sekilas mirip dengan artis Nora Alexandra. "Ka nora. Is that u?," tanya pemilik akun @upa.mdn.
Pertanyaan itu tak diduga dijawab oleh Khoirunnisa. "Bukan:) wkwkw," jawab Khoirunnisa singkat.
Mirror selfie berseragam
Nampaknya sejak pandemi Covid-19, aktivitas penerbangan turut dibatasi. Seperti yang dialami pramugari cantik satu ini. Ia membagikan foto lama dirinya dengan hashtag #kangenterbang.
Baca juga: Intip 5 Potret Cantik Pramugari Sri Wahyuni, Netizen: Mirip Glenca Chysara
(Foto: Instagram/@ni.sa)
Sepertinya berparas menawan ini begitu merindukan penerbangannya sekaligus melakoni tugasnya sebagai pramugari. Mengenakan seragam oranye dan membawa koper hitam dengan sanggulan di kepala membuat Khoirunnisa terlihat kian menawan dan menjadi idaman kaum adam.