MENTERI Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf), Sandiaga Salahuddin Uno mengungkapkan, cukup banyak permintaan dari wisatawan India untuk berkunjung ke Indonesia pada bulan November-Desember 2021.
Pihak maskapai dan industri pariwisata Indonesia disebut sudah bekerja sama membentuk paket wisata untuk wisman asal India, termasuk di dalamnya mekanisme tiga hari karantina bagi yang telah menerima vaksin dosis lengkap.
“Akan tetapi, ada hal-hal yang harus disepakati oleh pihak Indonesia dan India terkait dengan dibukanya kembali border international untuk wisatawan kedua negara ini,” ujarnya.
Baca juga:Â India Promosikan Mercusuar sebagai Destinasi Wisata Baru, Tertarik?
Sandiaga mengatakan, Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Kemenparekraf) telah melakukan rapat dengan Duta Besar India di Jakarta bahwa untuk izin penerbangan dengan tujuan pariwisata diperlukan Mutual Recognition Arrangement (MRA) antara India dan Indonesia dalam bentuk Memorandum of Understanding (nota kesepahaman).
Setelah MRA disepakati oleh kedua negara, lanjutnya, secara teknis aplikasi tracing dan tracking (seperti PeduliLindungi) kedua negara akan dihubungkan sehingga wisatawan mancanegara akan terus terpantau dari mulai keberangkatan, tiba di destinasi wisata, dan kembali lagi ke negaranya.