JAKARTA - Memiliki rencana berlibur ke Singapura dalam waktu dekat? Jika ya, kamu harus mencoba wisata kuliner di kawasan Orchard Road.
Melansir Antara News, berikut beberapa tempat yang menyajikan kuliner di Orchard Road:
1. Maki San
Maki San merupakan restoran pertama dengan konsep pengunjung bisa memilih sendiri (do it yourself) komponen salad dan sushi yang mereka inginkan.
Anda bisa memilih jenis sayuran, protein, dan saus sesuai selera untuk membuat sushi dan salad.
Namun jika Anda bingung memilih komponen makanan, Maki San menyiapkan menu tetap yang juga menjadi favorit banyak orang.
Maki San pertama kali dibuka di The Cathay pada 2012 dan terus berkembang hingga 20 restoran di seluruh Singapura.
2. Amazing Thai Food
Kangen makanan khas Thailand? Anda bisa mampir ke Amazing Thai Food yang merupakan restoran thailand halal.
Makanan khas Thailand seperti som tum (salad pepaya muda), tom yum, dan kari ikan thailand yang memiliki cita rasa segar dapat Anda santap untuk beristirahat sejenak saat belanja.
Follow Berita Okezone di Google News