JAKARTA - Maskapai penerbangan Amerika Serikat (AS) United Airlines akan menaikkan gaji pilotnya lebih tiga kali lipat untuk tetap melakukan perjalanan di tengah varian COVID-19, Omicron.
Melansir CNBC, maskapai dilaporkan mengalami kekurangan kru pesawat, terutama pilot. Hal ini lantaran sebagian banyak terkena varian Omicron.
Akibatnya, 200 penerbangan terpaksa harus batal, menurut situs pelacakan penerbangan FlightAware.
Untuk itu, Wakil Presiden Senior Operasi Penerbangan United Unites, Bryan Quigley menjelaskan, pihaknya sepakat untuk menaikkan gaji pilot yang masih harus melakukan penerbangan meski menerjang ancaman varian Omicron. Keputusan ini juga diamini oleh Asosiasi Pilot Jalur Udara.
Pilot akan ditawarkan kenaikan gaji sebesar 3,5 kali lipat jika mau melakukan penerbangan untuk perjalanan dari 30 Desember 2021 dan 3 Januari 2022.
Kedua kenaikan gaji tiga kali lipat jika mau melakukan penerbangan antara 4 Januari dan 29 Januari 2022.