DANIELLE Saphiro terpaksa dilarikan ke rumah sakit setelah makan sushi terlalu banyak.
Melansir Daily Mail, hal ini berawal ketika Danielle melahap seluruh hidangan di restoran sushi all you can eat.
Danielle telah membayar USD50 atau setara Rp715 ribu dan ogah rugi sehingga ia memaksakan diri makan sushi sebanyak mungkin.
Danielle ketika itu sudah menghabiskan hingga 32 porsi sushi roll, 4 porsi gyoza, semangkuk edamame, 2 cabai jalapeno, dan semangkuk sup miso.
Setelah berhasil menghabiskan makanan tersebut, wanita asal California, Amerika Serikat ini merasakan perutnya sakit. Dadanya bahkan terasa seperti terbakar hingga tenggorokannya ikut sakit.
Berdasarkan pemeriksaan medis, hal ini terjadi karena Danielle makan terlalu banyak dalam waktu yang singkat sehingga asam lambungnya melonjak dan menyebabkan banyak iritasi pada saluran pencernaannya.
Danielle bahkan membagikan insiden yang mengerikannya ini melalui unggahan TikTok. Videonya bahkan berhasil disaksikan lebih dari 11,5 juta kali dan netizen yang melihatnya begitu iba.
"Aku penggemar berat sushi. Aku makan sushi beberapa kali dalam sebulan jika sedang beruntung. Sahabatku, Amanda, sedang berada di kota selama satu pekan dan dirinya juga mencintai sushi. Kami kemudian pergi untuk mendapatkan pengalaman makan sushi sepuasnya," jelas Danielle.