Share

2 Ban Kempes, Pesawat Mendarat di Rumput Atlanta

Salwa Izzati Khairana, Jurnalis · Selasa 08 Februari 2022 05:04 WIB
https: img.okezone.com content 2022 02 07 406 2543408 2-ban-kempes-pesawat-mendarat-di-rumput-atlanta-1NpX6EBdVZ.jpg Ilustrasi pesawat (dok. Freepik)

ATLANTA - Sebuah penerbangan Delta mendarat  di rerumputan, Bandara Internasional Hartsfield-Jackson pada Minggu sore, 6 Februari 2022.

Pesawat dengan nomor penerbangan 1277 berangkat dari Dallas, mengalami ban kempes dan berhenti di jalur taksi sekitar pukul 15.40 waktu setempat.

Administrasi Penerbangan Federal mengatakan pesawat mendarat di rerumputan. Beberapa jalur taksi ditutup setelah insiden tersebut. Semua penumpang turun dari pesawat pada pukul 18.00.

infografis

“Kami mengalami pendaratan darurat, di mana dua ban kempes. Kami mendarat menyamping di landasan dan masih terjebak di pesawat. Docs onboard membantu satu orang sejauh ini," ujar seorang penumpang.

Hingga kini belum ada laporan cedera yang dikonfirmasi.

Follow Berita Okezone di Google News

Sementara dalam video viral di Twitter dan TikTok tentang insiden itu, seorang pramugari terdengar memberi tahu penumpang bahwa memahami orang-orang harus mengejar penerbangan lanjutan, tetapi percaya atau tidak, kami memiliki masalah yang lebih besar untuk diselesaikan.

FAA mengatakan mereka akan menyelidiki insiden tersebut.

“Setiap roda pendarat memiliki banyak ban dan pilot dilatih bagaimana merespons situasi ini dengan aman,” kata pejabat FAA.

1
2
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis Okezone.com tidak terlibat dalam materi konten ini.

Berita Terkait

Bagikan Artikel Ini

Cari Berita Lain Di Sini