TERDAPAT enam warung tahu gimbal yang bisa dicoba saat kamu wisata kuliner di Semarang.Â
Tahu Gimbal bisa dibilang menjadi salah satu kuliner khas Semarang yang paling terkenal. Adapun menu hidangan ini sekilas seperti Tahu Tek yang populer di Surabaya.
Berikut 6 warung tahu gimbal di Semarang yang bisa direkomendasikan oleh Okezone:
1. Tahu Gimbal Pak Edi
Tahu gimbal Pak Edi sudah berjualan lebih dari 10 tahun lalu, kini usahanya diteruskan oleh generasi kedua yakni putra dari Pak Edi.
Seporsi tahu gimbal berisi potongan lontong nasi, tahu, telur, irisan kol dan gimbal. Nah, gimbal ini adalah bakwan udang, masyarakat Semarang menyebutnya dengan gimbal. Jadi gimbal yang dimaksud bukanlah rambut keriting dan keribo ya.
Sajian ini semakin mantap karena disiram dengan sambal kacang berbumbu dan kucuran kecap manis. Rasanya nikmat, mirip seperti ketoprak khas Cirebon namun rasa dan isiannya agak berbeda.
Sambal kacang ini memiliki rasa gurih khas karena ditambahkan petis yang didatangkan langsung dari Jawa Timur. Untuk melengkapi rasanya, tahu gimbal disajikan bersama kerupuk udang dan sambal.
2. Tahu Gimbal Lumayan Pak Man
Warung ini juga dikenal dengan Tahu Gimbal Plampitan yang sudah berdiri sejak tahun 1950-an dan sekarang telah dikelola oleh generasi keduanya.
Nama Plampitan diberikan karena lokasi dari warung yang berada di Jalan Plampitan Semarang dan tidak jauh dari Hotel Plampitan. Lokasi ini juga terbilang sangat strategis karena berada di pusat kota dan hanya membutuhkan waktu sekitar 5 menit dari Simpang Lima. Bisa juga berjalan kaki menuju lokasi ini jika sedang berada di daerah Pecinan Semarang.