ADA 5 wisata terpopuler di Pangalengan, kecamatan di Kabupaten Bandung, Jawa Barat yang terkenal dengan keindahan alamnya. Kelimanya sering menjadi tujuan liburan bagi wisatawan.
Jika menyebut Bandung, mungkin yang terbersit dibenak Anda adalah pesona wisata di kawasan Lembang. Tapi, ada kawasan wisata yang juga dapat memanjakan mata Anda karena pesona alamnya yang ciamik.
Letaknya ada di Kabupaten Bandung, tepatnya di Pangalengan. Anda dapat menemukan curug, perbukitan, perkebunan, hingga danau. Cocok bagi Anda yang ingin menepi sejenak dari kepenatan akibat hiruk pikuk perkotaan.
 BACA JUGA:Catat! Harga Tiket Masuk dan Rute ke Taman Langit Pangalengan Bandung
Mari melihat kawasan wisata Pangalengan yang menyuguhkan pemandangan hijau yang menyegarkan mata Anda, dirangkum dari berbagai sumber:
1. Taman Langit Pangalengan
Meski masih tergolong baru, kawasan ini cukup diminati karena menawarkan pemandangan kebun teh yang membentang serta panorama sunrise dan sunset yang indah.
Banyak wisatawan yang mengabadikan momen ketika matahari mulai menyembul di ufuk timur dan ketika mulai kembali ke peraduannya.
Mengambil gambar siluet tubuh ketika hari masih gelap menuju pagi, menjadi daya tarik utama bagi para wisatawan.
Â
2. Situ Cileunca
Yang satu ini ikon yang tak boleh terlewatkan.
Danau buatan seluar 1400 hektar ini merupakan salah satu tempat favorit para wisatawan saat datang ke lokasi ini.
Salah satu spot paling terkenal di lokasi ini adalah Jembatan Cinta dan sering dijadikan tempat untuk berforo para wisatawan. Jangan lupa nikmati keindahan hamparan perkebunan arbei dan jeruk di sini,ya!
 BACA JUGA:7 Wisata Alam Bandung Paling Eksotis Bikin Rileks Penawar Stres
Jika Anda suka wisata yang memacu adrenalin, Anda bisa coba rafting juga disini.
3. Hutan Pinus Rahong
Pangalengan dikenal dengan suasana yang sejuk dengan panorama alam yang memukau. Dijamin betah jika ingin berlama-lama di sini. Tak hanya itu, pepohonan di daerah resapan air ini dimanfaatkan getahnya dan batang kayunya untuk pembuatan tripleks.
Jika beruntung, Anda bisa melihat-lihat aktivitas petani pinus sambil menikmati keindahan pepohonan.
Follow Berita Okezone di Google News