ALASAN kenapa di Rusia lebih banyak wanita akan menjadi topik yang menarik untuk dibahas. Rusia merupakan sebuah negara terluas dan terbesar di dunia.
Negara ini memiliki total area sebesar 12,1 juta km persegi dengan total luas daratan mencapai 11% dari total luas daratan muka bumi. Dengan luasnya wilayah yang dimiliki, Rusia saat ini memiliki 1,87 persen dari total populasi dunia.
Namun, dari banyaknya populasi Rusia rupanya negara ini memiliki jumlah wanita lebih banyak daripada pria. Lantas, apa alasan kenapa di Rusia lebih banyak wanita?

Badan Statistik Federal Rusia (Rosstat) pada 2018 menyebutkan Rusia memiliki total populasi sebanyak 146,9 juta jiwa. Dari total tersebut, terdapat 61,1 juta jiwa atau 46 persennya adalah laki-laki. Sedangkan, 78.8 juta atau 54 persennya adalah wanita.
Dilansir dari laman Statista, rasio perempuan dan laki-laki di Rusia jika dilihat dari umurnya cukup berbeda. Jumlah wanita di bawah 35 tahun masih di bawah 1.000 orang lelaki.
Namun, perbedaan akan terlihat sangat signifikan pada mereka yang berusia 70 tahun ke atas. Di mana ada 2.377 perempuan untuk setiap 1.000 laki-laki. Perbedaan yang sangat mencolok ini rupanya sudah ada sejak lama.
Salah satu faktor yang menyebabkan kesenjangan populasi ini adalah adanya Perang Dunia II. Di mana pada saat itu sebanyak 25 juta tentara Rusia meregang nyawa di medan perang. Sejak saat itu, angka kelahiran di Rusia menurun karena sedikitnya laki-laki.
Follow Berita Okezone di Google News