Share

Duh! Bocah 11 Tahun Diusir dari Pesawat, Kakaknya Diterbangkan Sendirian

Najwa Avifah Octavia, Jurnalis · Jum'at 25 November 2022 21:34 WIB
https: img.okezone.com content 2022 11 25 406 2715050 duh-bocah-11-tahun-diusir-dari-pesawat-kakaknya-diterbangkan-sendirian-bERuohXKdn.jpg Pesawat Jetstar di Bandara I Gusti Ngurah Rai Bali (Foto: ANTARA)

SEORANG anak bernama Jack Garland (11) diusir dari pesawat Jetstar karena dianggap terlalu kecil untuk melakukan penerbangan sendiri tanpa pendampingan orang dewasa. Ibu sang bocah, Emma Garland protes atas tindakan maskapai tersebut.

Mulanya Emma Garland memesankan tiket pesawat dari Syedney menuju Gold Coast, Australia untuk kedua putra-putrinya Jack Garland, kakaknya Scarlet (13) dan ayahnya.

Tapi, jelang keberangkatan, ayahnya ada pekerjaan yang membuatnya tak bisa pergi. Akhirnya hanya Jack dan Scarllet yang berangkat.

Tapi, saat di bandara, Jack tidak diizinkan naik pesawat karena tanpa pendampingan orang dewasa. Sementara Scarlett yang dua tahun lebih muda darinya dibolehkan ikut penerbangan.

 BACA JUGA:5 Pose Aduhai Pramugari Alina, Body Seksinya bak Gitar Spanyol

Padahal sebelumnya Emma bilang saat pemesanan tiket, maskapai menyampaikan bahwa Jack Garland tetap diizinkan terbang meski tidak ada pendampingan orang dewasa.

Tapi kenyataannya, begitu kakak beradik itu duduk di pesawat, sang adik malah dikeluarkan oleh petugas. Parahnya lagi, pihak maskapai tidak memberi tahukan Emma kalau anaknya dikeluarkan dari pesawat.

Jack sendiri yang menelepon ibunya.

 

"Itu adalah salah satu hari paling mengerikan dalam hidup kami sebagai sebuah keluarga," kata Emma dalam sebuah talk show seperti dilansir dari News.com.au, Jumat (25/11/2022).

“Fakta bahwa Scarlett dan Jack terbang sendiri untuk pertama kalinya sudah cukup membuat stres, kemudian mendapat telepon dari Jack yang mengatakan bahwa dia telah dikeluarkan dari penerbangan dan dia tidak benar-benar mengerti mengapa hanya dirinya sendiri yang dikeluarkan.”

 BACA JUGA:5 Selebriti Dunia yang Pernah Bekerja Jadi Pramugari, Adakah Idolamu?

Emma mengatakan bahwa Scarlett diterbangkan sendirian ke Gold Coast, tanpa mengetahui bagaimana nasib adiknya.

"Tidak ada yang memberi tahu Scarlett apa yang sedang terjadi dan pada saat dia sampai di Gold Coast dia tidak tahu apa yang terjadi pada adiknya," kata Emma.

Follow Berita Okezone di Google News

Jetstar telah meminta maaf atas insiden. “Kami dengan tulus meminta maaf kepada Nona Emma Garland dan keluarganya atas situasi yang sangat menyedihkan ini,” bunyi pernyataan maskapai asal Australia itu.

“Meskipun kami menikmati menyambut penumpang muda di dalam penerbangan kami, Jetstar tidak menawarkan layanan anak di bawah umur tanpa pendamping dan penumpang muda harus memenuhi persyaratan tertentu untuk bepergian secara mandiri bersama kami, termasuk berusia sekolah menengah.”

 Ilustrasi

“Penumpang usia sekolah menengah dapat bepergian secara mandiri tetapi harus berusia minimal 15 tahun untuk menemani anak di bawah usia sekolah menengah.”

Jetstar akan menyelidiki kenapa Emma Garland tidak diberitahu kalau putranya tidak diizinkan naik pesawat. Maskapai juga akan memproses pengembalian uang tiket Jack.

1
2
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis Okezone.com tidak terlibat dalam materi konten ini.

Bagikan Artikel Ini

Cari Berita Lain Di Sini