SEPASANG kekasih membuat marah penumpang satu pesawat karena menolak turun saat disuruh oleh pramugari. Masalahnya adalah pasangan itu memaksa diri masuk ke pesawat dan tak bersedia boarding passnya diperiksa.
Aksi pasangan tersebut viral setelah videonya beredar di TikTok. Keduanya marah lalu berlari ke pesawat Frontier Airlines di Amerika Serikat tanpa tas atau boarding pass.
Melansir dari Daily Mail, Selasa (29/11/2022), pasangan tersebut sempat berteriak kepada pramugari yang memberi tahu bahwa pesawat tidak akan berangkat sebelum keduanya turun. Sontak teriakannya membuat para penumpang lain di pesawat marah.
Di video itu menunjukkan terjadi pertengkaran hebat antara pasangan itu dengan para penumpang. Akhirnya semua orang dipaksa turun dari pesawat. Polisi pun datang untuk menangani masalah tersebut.
Rekaman yang diunggah di TikTok dari pertengkaran itu berbunyi, ‘Pasangan melakukan pengukuran tas dan pemindaian boarding pass dan berlari ke atas pesawat’.
Tidak jelas dari mana pesawat itu lepas landas.
Dalam rekaman, terdapat dua staf maskapai terlihat memohon kepada sepasang kekasih yang tetap tidak bergerak di kursi mereka. Ada seorang karyawan yang berkata kepada mereka, “Oke, kalian harus turun sekarang.”
Rekannya menambahkan, “kalian harus keluar atau kami harus menurunkan seluruh pesawat.”
Sebagian besar penumpang lain mulai meneriaki keduanya untuk turun dari pesawat agar pesawat bisa berangkat segera. Namun, mereka tidak mau turun dan meminta semua penumpang untuk turun bersamanya dari pesawat.
Akibatnya, kemarahan sesama penumpang terus meninggi saat para awak kabin berusaha membujuk pasangan yang keras kepala itu untuk turun dari pesawat. Namun, tetap saja justru pasangan tersebut lah yang membentak.
“Kami membayar tiket kami seperti kalian semua. Kami membayar seperti kalian semua. Aku tidak akan turun dari pesawat,” keluhnya.
“Kamu mengerti? Kami lelah! Kami telah terbang selama 20 jam dengan uang kami, Anda tidak tahu apa yang telah kita lalui sejak 5.20. Dan kami tiba di bandara ini dua jam lebih awal. Kami tidak ke mana-mana.”
Pengunggah video di TikTok tersebut mengungkapkan, pasangan itu akhirnya dikeluarkan dari penerbangan setelah semua penumpang lainnya terpaksa turun dari pesawat yang tertulis, “Setelah kami turun, polisi datang untuk mengawal mereka pergi. Kemudian, kami harus memindai ulang untuk kembali. Tertunda dua jam karena badut ini.”
Follow Berita Okezone di Google News