BANDUNG punya banyak tempat wisata menarik, dan sebagiannya sangat cocok untuk ngedate atau kencan bareng pasangan karena menyajikan suasana yang romantis.
Jika akhir pekan atau saat libur tiba Anda berencana kencan ke Bandung, berikut rekomendasikan 5 tempat yang asyik untuk ngedate.
1. Orchid Forest Cikole
Orchid Forest Cikole berlokasi di ketinggian 1500 meter di atas permukaan laut (MDPL). Menawarkan suasana yang romantis, karena dikelilingi oleh pohon-pohon pinus, serta ditambah dengan cuaca dingin dan hawa sejuk.
 BACA JUGA:5 Destinasi Ideal Buat Rayakan Imlek di Jakarta, Yuk Main ke Kampung China hingga Berburu Kuliner
Di sini juga terdapat spot-spot menarik untuk berfoto bersama pasangan tercinta. Serta terdapat sejumlah outbound dan juga permainan lainnya, yang bisa Anda jelajahi.
Â
Orchid Forest Cikole
Jika Anda dan pasangan berniat untuk berkunjung ke tempat ini, lokasinya ada di jalan Tangkuban Perahu Raya KM.8, Cikole, Lembang, Kabupaten Bandung Barat, Jawa Barat.
2. Dago Atas
Kawasan Dago Atas ini menjadi salah satu tempat favorit untuk ngedate di Bandung. Anda dapat menyaksikan keindahan Kota Bandung dari ketinggian, dan ditambah dengan udaranya yang sangat sejuk sehingga menciptakan kesan romantis.
 BACA JUGA:6 Rekomendasi Destinasi Keren Bertema Pecinan, Buruan Merapat Habiskan Libur Imlek
Di sini juga terdapat sejumlah kafe kekinian yang bisa Anda kunjungi, untuk sekadar minum kopi, teh, menikmati camilan atau makan bersama pasangan. Selain itu terdapat juga spot-spot foto Instagramable yang cantik juga menarik.
Â
3. Bukit Moko
Bukit Moko juga dikenal sebagai Puncak Bintang, di sini Anda akan ditawarkan pemandangan alam yang asri. Deretan pepohonan Pinus dan udara sejuk akan memanjakan mata.
Tempat ini juga cocok untuk ngedate, karena Anda dapat melihat keindahan Bandung dari atas ketinggian. Apalagi jika malam hari, suasananya akan jauh lebih indah dan romantis.
Berlokasi di Kampung Buntis Bongkor, Desa Cimenyan, Kecamatan Cimenyan, Kabupaten Bandung. Jika Anda mengunjunginya pada malam hari, maka akan melihat kerlap kerlip lampu yang dilihat di atas ketinggian bukit ini.
Follow Berita Okezone di Google News