DIKENAL dengan Palembang sebagai ibu kotanya, di Sumatera Selatan (Sumsel) ternyata terdapat beberapa tempat sunyi, lho.
Cocok bagi Anda yang sedang ingin menyepi, menjauh sejenak dari hiruk-pikuk suasana perkotaan yang padat.
Secara geografis, Sumatera Selatan berbatasan dengan provinsi Jambi di utara, provinsi Kepulauan Bangka-Belitung di timur, provinsi Lampung di selatan dan Provinsi Bengkulu di barat.
Provinsi ini kaya akan sumber daya alam, seperti minyak bumi, gas alam dan batu bara.
Lantas di mana saja daerah tersunyi di Sumatera Selatan itu? Berikut ini lima di antaranya, seperti dihimpun Okezone dari berbagai sumber.
1. Prabumulih
Prabumulih adalah salah satu kabupaten tersunyi di provinsi Sumatera Selatan. Menurut Badan Pusat Statistik Provinsi Sumatera Selatan, terdapat 195.78 jiwa penduduk pada tahun 2021.
(Foto: BPKAD Kota Prabumulih)
Dulunya, Prabumulih berstatus sebagai kota administratif dari kabupaten induk, Muara Enim, berdasarkan Peraturan Pemerintah Republik Indonesia Nomor 18 Tahun 1982.
Kemudian berdasarkan Undang-Undang Nomor 6 Tahun 2001 Tanggal 21 Juni 2001 tentang Pembentukan Kota Prabumulih, status Prabumulih telah ditingkatkan menjadi Kota.
2. Pali
Tempat tersunyi di Sumatera Selatan selanjutnya adalah Kabupaten Penukal Abab Lematang Ilir (Pali). Kawasan ini merupakan sebuah kabupaten dengan ibukotanya bernama Talang Ubi.
Menurut Badan Pusat Statistik, jumlah penduduk di wilayah ini pada tahun 2021 adalah 197.290 jiwa.
Sementara itu, kondisi topografi daerah di Kabupaten Penukal Abab Lematang Ilir umumnya merupakan daerah rawa yang berhadapan langsung dengan daerah aliran Sungai Musi.
3. Pagar Alam
Selanjutnya, ada Pagar Alam sebagai bagian dari kawasan paling damai, sunyi di provinsi Sumatera Selatan. Sangat direkomendasikan untuk Anda yang gemar menyepi.
Menurut Badan Pusat Statistik Provinsi Sumatera Selatan, jumlah penduduk Pagar Alam pada tahun 2021 adalah 15.266 jiwa.
Jika ingin berkunjung ke Pagar Alam, kota ini jaraknya sekitar 298 km dari kota Palembang dan juga berjarak sekitar 60 km di sebelah barat daya Kabupaten Lahat.
Follow Berita Okezone di Google News