SEBUAH bunga Rafflesia Arnoldii mekar sempurna pada hari ketiga di kawasan hutan Batang Palupuh, Kecamatan Palupuh, Kabupaten Agam, Sumatera Barat.
Pegiat wisata Batang Palupuh, Joni Hartono mengungkapkan, lokasi bunga Rafflesia yang mekar berada di kawasan hutan tidak jauh dari kawasan Cagar Alam Batang Palupuh.
"Bunga Rafflesia kondisi mekar hari kelima dan beberapa hari ke depan sudah layur atau membusuk," katanya, mengutip ANTARA.
Dikatakan Joni, wisatawan mancanegara (wisman) dari Prancis, Latvia dan Eropa lainnya banyak mengunjungi bunga Rafflesia tersebut. Untuk wisatawan lokal tidak begitu banyak yang berkunjung.
"Pengunjung lebih banyak dari mancanegara, karena saya promosikan ke pihak hotel, biro perjalanan dan lainnya," katanya.
Ia mengakui masih ada empat knop bunga Rafflesia di kawasan Cagar Alam Batang Palupuh yang bakal mekar dalam beberapa hari ke depan.
Berkemungkinan ada satu knop yang bakal mekar pada minggu depan, karena knop sudah berwarna merah dan kelopak sudah mulai terbuka.
Follow Berita Okezone di Google News